Gift Set Kantor Modern: Kombinasi Elegan antara Fungsi dan Branding dalam Buku Agenda

Posted on

Share to :

Lengkapi Gift Set Kantor dengan Buku Agenda Exclusive untuk branding yang efektif

SOUVIA – Gift Set Kantor Modern dengan buku agenda merupakan pilihan souvenir yang elegan, fungsional, dan strategis untuk branding perusahaan.

Buku agenda atau notebook berfungsi sebagai alat bantu produktivitas yang personal saat digunakan untuk mencatat dan merencanakan hal-hal penting.

Gift Set Kantor Modern akan semakin eksklusif ketika dikombinasikan dengan item lain, yang akan meningkatkan kesan eksklusif perusahaan.

Pentingnya Gift Set Kantor Modern untuk Branding Perusahaan

Tidak hanya sebagai bentuk apresiasi dan perhatian, Gift Set Kantor Modern yang direncanakan dan disesuaikan memiliki keuntungan bagi perusahaan. Berikut alasannya:

1. Meningkatkan Citra Profesional

Perusahaan atau brand yang memberikan produk berkualitas menunjukkan bahwa menghargai detail dan beroperasi dengan standar tinggi.

Tentunya, buku agenda yang berkualitas akan sangat bermanfaat bagi penerima, terlebih dengan tambahan fitur yang dibutuhkan.

2. Media promosi jangka panjang

Notebook dan souvenir tambahan lainnya adalah barang-barang yang digunakan setiap hari. Setiap kali penerima menggunakannya, mereka akan teringat pada perusahaan.

3. Mewakili citra perusahaan

Pemilihan souvenir sangat penting dalam mempertahankan dan meningkatkan citra perusahaan. Sahabat SOUVIA bisa memilih barang yang sejalan dengan nilai perusahaan.

Tips Memilih Buku Agenda yang Tepat

Notebook bukan hanya wadah untuk menulis, tetapi perwakilan perusahaan saat digunakan sebagai Gift Set Kantor Modern. Simak tips memilih buku agenda yang tepat agar branding efektif:

1. Cover Terbuat dari Kulit Sintetis

Pastikan notebook yang akan digunakan sebagai Gift Set Kantor Modern terbuat dari bahan dan fitur yang mencerminkan profesionalisme.

Bahan PU Leather atau Kulit Sintetis Premium dengan tekstur yang halus atau bergaris sangat tepat digunakan sebagai bahan baku souvenir bermanfaat ini.

Penggunaan material kulit akan membuat notebook terlihat sederhana, namun mewah dan berkualitas.

Jika tidak memungkinkan menggunakan kulit sintetis premium, pilih bahan hardcover dengan sentuhan minimalis dan warna-warna netral seperti Hitam, Navy, Abu, atau Cokelat Tua.

2. Teknik Branding yang Tepat

Menggunakan teknik branding yang tepat sangat penting untuk kebutuhan promosi perusahaan. Hal ini karena berpengaruh terhadap efektifitas souvenir dalam promosi.

Logo atau brand perusahaan harus dicetak dengan sangat baik, agar tidak mudah hilang dan bisa terus dilihat oleh pengguna.

Oleh karena itu, wajib menggunakan teknik Emboss (cetak timbul tanpa warna) atau Laser Grafir pada cover untuk logo yang elegan dan tahan lama.

Brand atau perusahaan bisa menyelipkan halaman pengantar khusus, misalnya, visi, misi, atau kalender perusahaan di bagian dalam buku agenda.

3. Fitur Tambahan

Pengguna tidak hanya memanfaatkan notebook untuk wadah menulis rencana atau menyiapkan hal-hal penting jelang rapat.

Sahabat SOUVIA bisa menambahkan Goal Planner atau Wishlist di dalamnya untuk menambah kesan personal.

Tambahkan penutup magnetik atau tali pengunci elastis agar notebook lebih rapi dan menjaga privasi pengguna.

Slot khusus untuk kartu nama atau pulpen wajib ditambah agar buku agenda bisa lebih fungsional dan bermanfaat.

Souvenir Pendamping Buku Agenda untuk Gift Set Kantor Modern

Selain notebook, perusahaan harus menambahkan souvenir lainnya agar Gift Set Kantor Modern lebih eksklusif dan bermanfaat bagi penerima.

Berikut ide barang yang bisa kamu tambahkan ke dalam Gift Set Kantor Modern.

1. Alat tulis

Jangan lupakan pulpen sebagai pasangan notebook untuk mengisi Gift Set Kantor.

Pilih Pulpen Logam Premium untuk menciptakan kesan mewah dan tambahkan logo perusahaan menggunakan teknik laser grafir.

2. USB dan Power Bank

Pendamping berikutnya adalah Flashdisk Card atau USB yang sangat bermanfaat untuk pekerjaan di dunia digital.

USB memiliki banyak keuntungan seperti mudah dibawa dan pastinya bisa menjadi media branding yang efektif bagi perusahaan.

Selain USB, Sahabat SOUVIA bisa menambahkan Power Bank atau Wireless Charger yang sangat bermanfaat bagi profesional mobile.

Pilih desain Power Bank yang ramping dan modern yang mencerminkan kualitas perusahaan.

4. Tumbler

Souvenir bertema ramah lingkungan seperti tumbler, cocok mendampingi buku agenda sebagai Gift Set Kantor Modern.

Tumbler yang bisa menjaga suhu akan menjadi barang yang sangat bermanfaat bagi penerima karena bisa digunakan untuk kebutuhan sehari-hari.

5. Card Holder

Selanjutnya, souvenir Card Holder bisa menjadi isi Gift Set Kantor yang fungsional.

Card holder bermanfaat untuk menyimpan kartu-kartu penting pengguna agar mudah dibawa kemana-mana.

Sahabat SOUVIA bisa menambahkan logo perusahaan menggunakan teknik emboss agar branding terus berjalan selama souvenir digunakan.

6. Kemasan hardbox exclusive

Sebagai sentuhan akhir, penggunaan hardbox yang exclusive akan menjadi packaging yang tepat untuk Gift Set Kantor Modern.

Gunakan kotak kokoh berwarna gelap dan hias dengan logo berwarna emas dan perak. Tambahkan pita berwarna senada untuk kesan exclusive.

FAST RESPOND

Chat WA Anda pasti dibalas kurang dari 1 menit. Silahkan chat WA kompetitor kami, dan bandingkan 😉

CS - Selly
CS - Rey