
SOUVIA – Sahabat Souvia pastinya sudah tidak ada asing dengan totebag custom yang sering ditemukan di event seminar atau workshop.
Bukan hanya praktis dan multifungsi, tas yang kerap digunakan di bahu ini ternyata memiliki manfaat yang cukup banyak.
Salah satu di antaranya, memperkenalkan atau meningkatkan brand awarness perusahaan yang menjadi pendukung acara.
Lalu, apalagi manfaat totebag bagi penerima dan juga perusahaan yang memproduksinya? Berikut ulasan lengkapnya.
1. Wadah penyimpanan barang kebutuhan peserta seminar atau workshop
Bagi sahabat SOUVIA yang biasa menghadiri acara seminar atau workshop, pastinya sering mendapat totebag custom.
Tas ini umumnya digunakan untuk menyimpan sejumlah barang kebutuhan peserta saat acara berlangsung seperti pena, notebook, atau flyer.
Dengan memberikan tas jenis ini, perusahaan membantu para penerima atau peserta untuk memiliki wadah unik untuk menyimpan barang pribadi.
2. Mengurangi sampah plastik
Sahabat SOUVIA pasti paham betul mengenai sampah yang semakin menumpuk dan masalah yang dibuatnya.
Memberikan tas yang mudah disimpan dan dibawa kemana-mana akan sangat membantu masyarakat untuk mengurangi sampah kantung plastik.
Sebagai informasi, kantung plastik banyak digunakan sebagai wadah barang, seperti makanan, barang-barang kebutuhan sehari-hari, hingga sayur.
Memberikan totebag custom dengan bahan yang kuat dan awet akan memudahkan penerima untuk tidak menggunakan kantung plastik dari penjual.
Tas yang mudah dibawa kemana-mana ini bisa dilipat dan disimpan dan dapat langsung digunakan saat membawa barang-barang lainnya.
3. Aksesoris fashion
Tidak hanya berguna untuk menyimpan dan membawa barang-barang kebutuhan pemilik, totebag custom juga bisa menjadi pelengkap penampilan.
Jenis tas ini bisa digunakan oleh semua kalangan dengan tampilan yang universal dan eye catching seperti .
Penerima tidak akan malu untuk membawa tas dengan tampilan cantik dan juga fungsional.
Sahabt SOUVIA juga bisa mendesain sendiri tas yang diinginkan agar sesuai dengan pesan yang disampaikan.
4. Branding perusahaan
Perusahaan bisa meningkatkan brand awarness seseorang dengan memberikan barang bermanfaat yang menampilkan logo perusahaan.
Dengan begitu, barang tersebut akan menjadi media promosi berjalan yang dilihat oleh banyak orang.
Totebag custom bisa menampilkan logo atau ikon perusahaan untuk dijadikan sebagai alat promosi yang efektif karena bisa digunakan berkali-kali oleh siapapun dan tanpa sadar dilihat oleh banyak pasang mata.
Seperti yang kita tahu, meningkatkan brand perusahaan sangat penting bagi keberlangsungan suatu usaha. Semakin banyak masyarakat yang tahu, peluang memperluas pasar semakin besar.
5. Souvenir
Memilih merchandising atau souvenir yang berkualitas, fungsional dengan identitas perusahaan dan target audiens merupakan kunci branding perusahaan.
Oleh karena itu, tak heran totebag custom masih menjadi pilihan utama sebagai souvenir perusahaan karena berguna dan masih relevan dengan kebutuhan banyak orang.
Sahabat SOUVIA tak perlu khawatir, karena ada pilihan totebag custom dengan desain unik, fungsional, dan kuat. Apa saja? Simak yuk!
1. Seruni
Totebag Seruni terbuat dari bahan marcopolo goni berwarna coklat dan krem yang manis dan sederhana.
Tas ini berukuran 37 x 28 cm yang cukup panjang untuk menyimpan barang-barang keperluan pribadi penerima.
2. Janma
Salah satu tas dengan desain khas Indonesia banget ini terbuat dari bahan kuklit sintetis nadia dengan inner satin yang mewah.
Jenis souvenir yang populer ini bisa digunakan untuk acara bertema Indonesia yang ingin menampilkan ciri khas nusantara dan meningkatkan brand perusahaan lokal.
3. Elegance
Jenis tas satu ini memiliki desain yang sederhana namun bisa menarik perhatian siapapun yang melihatnya.
Elegance berwarna biru tua atau navy dengan aksesoris kulit berwarna coklat yang berbahan baku kanvas polyester dan kulit sintetis.
Brand perusahaan bisa dilakukan dengan screen printing dan DTF dengan ukuran yang cukup besar karena tas ini memiliki ukuran 42 x 5 x 30 cm.
4. Torra
Totebag motif batik yang cocok dijadikan sebagai souvenir peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia.
Torra sangat cocok bagi pengguna yang suka belanja karena tas ini bisa dilipat dan disimpan di mana saja. Walau begitu, souvenir ini cukup kuat karena terbuat dari bahan taslan.
Perusahaan bisa memberikan Torra sebagai souvenir kantor kepada karyawan. Selain sebagai merchandise, tas ini juga bisa meningkatkan brand awarness di tengah karyawan.
5. Box
Mau souvenir bermanfaat dengan budget terbatas, Box jawabannya karena bisa digunakan untuk menyimpan dan membawa banyak barang.
Box terdiri dari banyak warna yang bisa disesuaikan dengan tema acara atau brand perusahaan.
Sahabat SOUVIA tidak perlu bingung lagi soal soouvenir yang harus dibuat saat perusahaan menggelar event.
Totebag custom menjadi pilihan utama karena bermanfaat, fungsional, dan pastinya meningkatkan brand awareness perusahaan.
Mau bikin? Jangan khawatir, SOUVIA punya banyak pilihan tas yang bisa dilipat ini dengan beragam jenis bahan dan desain.
Pastinya, sahabat SOUVIA bisa langsung konsultasi dengan tim kami.







